• Home
  • Blog
  • 6 Rekomendasi Seri Laptop Lenovo untuk Pekerja Kantoran, Wajib Tahu!

6 Rekomendasi Seri Laptop Lenovo untuk Pekerja Kantoran, Wajib Tahu!

Seri Laptop Lenovo

Doran Corporate – Apabila Anda ingin memiliki laptop Lenovo tapi kesulitan menentukan seri laptop Lenovo yang tepat untuk kebutuhan spesifik Anda, ulasan di bawah ini akan menjadi informasi yang paling Anda cari. Perusahaan Lenovo memang menawarkan sejumlah produk unggulan dengan kreasi yang tidak biasa. 

Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pengguna yang sedang mencari laptop yang sempurna untuk kebutuhan mereka. Untuk membantu menemukan laptop yang tepat untuk pekerjaan, memainkan game favorit, mengerjakan proyek sekolah, atau sekedar menjelajahi internet, artikel ini akan memberi Anda jawabannya.

Daftar Seri Laptop Lenovo

Perusahaan membagi seri laptop Lenovo menjadi enam kategori, yakni ThinkPad, ThinkBook, IdeaPad, Yoga, Legion, dan juga Chromebook. Tentunya setiap seri tersebut memiliki gaya dan kemampuan masing-masing. Berikut adalah informasi mengenai masing-masing seri dari laptop Lenovo ini. 

1. ThinkPad Series 

Seri Laptop Lenovo
Source: laptopmedia

Bagi Anda para pekerja profesional, terutama yang sering melakukan perjalanan bisnis, laptop Lenovo ThinkPad series adalah pilihan yang sangat tepat. Laptop ini dibekali dengan daya tahan baterai yang sangat lama. Selain itu, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi Rapid Charge, sehingga Anda bisa mendapatkan 80% daya baterai hanya dengan 30 menit saja.

Laptop seri ini juga memiliki Intelligent Cooling Engines yang bisa membantu mendeteksi seberapa panas sistem bekerja untuk menyalakan kipas, serta bagaimana perangkat laptop ini digunakan.

Baca juga: 6 Seri Laptop Advan Terbaik 2024 yang Wajib Dipertimbangkan

2. ThinkBook Series

Seri Laptop Lenovo
Source: gadgetbytenepal

Rekomendasi lain dari seri Lenovo adalah ThinkBook series. Laptop yang satu ini memang terlihat mirip dengan seri ThinkPad series, akan tetapi harga yang ditawarkan ThinkBook ini lebih rendah dari seri ThinkPad. Fitur yang terdapat pada ThinkBook juga tidak jauh berbeda, namun spesifikasinya tidak sekuat ThinkPad. Oleh karena itu, laptop seri ini cenderung lebih cocok digunakan oleh pemilik bisnis rintisan atau pekerja lepas yang membutuhkan laptop untuk menyelesaikan pekerjaannya.

3. Yoga Series 

Seri Laptop Lenovo
Source: coolblue

Seri lain yang perlu Anda ketahui adalah Yoga Lenovo. Laptop seri ini merupakan jenis laptop premium dengan fungsi 2-in-1 yang bisa Anda gunakan sebagai laptop untuk menyelesaikan pekerjaan, mode tent untuk menonton, atau mode tablet untuk bersantai sambil bermain. 

Seri laptop Yoga adalah pilihan paling premium yang menawarkan fleksibilitas perangkat, tanpa mengurangi kinerja ketika digunakan dalam berbagai mode. Anda bisa menyesuaikan kecepatan kipas, memaksimalkan kinerja, serta mengelola konsumsi daya laptop secara efisien untuk mengoptimalkan kinerja laptop ini.

4. IdeaPad Series 

Seri Laptop Lenovo
Source: coolblue

Berbeda dari seri ThinkBook dan ThinkPad, IdeaPad series ini sengaja dirancang bagi para pengguna kasual yang membutuhkan perangkat laptop untuk menyelesaikan tugas harian mereka. IdeaPad mempunyai bentuk yang lebih ramping dan modern, sehingga cocok dibawa beraktivitas ke sekolah. Tidak hanya itu, laptop ini juga mampu menjalankan game sederhana yang tidak terlalu menuntut adanya performa. Dengan begitu, IdeaPad adalah pilihan yang cocok untuk penggunaan harian Anda.

Baca juga: 7 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar Bagi Desainer Grafis

5. Legion Series 

Seri Laptop Lenovo
Source: news.lenovo

Bagi para gamers, seri Lenovo Legion merupakan rekomendasi yang tepat untuk dipilih. Laptop ini sudah dilengkapi dengan semua spesifikasi yang sangat dibutuhkan untuk memainkan semua permainan berat yang Anda inginkan. Beberapa seri laptop ini juga sudah ditenagai NVIDIA untuk menjalankan aplikasi yang memiliki performa tinggi dengan sangat efisien.

Lenovo juga membekali laptop seri ini dengan penyimpanan dan RAM yang besar, serta layar WQXGA yang akan membuat tampilan game yang Anda mainkan semakin terlihat fantastis dan memukau. Tak heran jika laptop seri ini menjadi incaran para gamers yang membutuhkan laptop dengan performa yang mendukung.

6. Lenovo’s Chromebooks

Seri Laptop Lenovo
Source: coolblue

Ada pula seri Lenovo Chromebook yang memiliki sistem operasi yang ringan, sehingga laptop ini dapat bertahan hingga 1 hari tanpa proses pengisian daya. Laptop ini merupakan perangkat sederhana yang hanya akan menjalankan OS Chrome milik Google saja. Dengan begitu, setiap perangkat lunak atau permainan yang ada di laptop Anda harus diunduh melalui Google Play Store saja.

Meski tidak seperti seri-seri laptop Lenovo lainnya, Chromebook ini sudah cukup untuk mengerjakan tugas-tugas sekolah, menulis makalah, menjawab email, mengakses internet, hingga bermain game ringan. Jika tidak membebani perangkat ini dengan aplikasi yang berat, laptop ini akan memiliki masa pakai baterai yang sangat lama.

Baca juga: Laptop vs Tablet: Mana yang Bagus untuk Menunjang Kerja?

Penutup

Seri Laptop Lenovo
Source: lenovo

Itulah beberapa seri laptop Lenovo yang mesti Anda ketahui. Tentunya informasi ini akan sangat berguna untuk membantu menemukan seri laptop yang paling dapat memenuhi kebutuhan pekerjaan Anda. Jika Anda sudah menentukan seri laptop yang sesuai, Anda bisa mendapatkan beragam jenis dan seri laptop Lenovo dengan harga bersaing di Doran Corporate. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi kami via WhatsApp.

Artikel Terkait:

November 25, 2024

November 22, 2024

November 18, 2024

November 13, 2024

November 11, 2024

November 6, 2024