• Home
  • Blog
  • 7 Rekomendasi MacBook Terbaik 2024 Lengkap dengan Spesifikasi!

7 Rekomendasi MacBook Terbaik 2024 Lengkap dengan Spesifikasi!

macbook terbaik

Doran Corporate – Apple adalah brand teknologi terdepan yang sering kali banyak diminati karena keunggulan fiturnya. Salah satu produknya adalah laptop Apple MacBook yang mendukung berbagai aktivitas mulai dari hiburan, bekerja, dan belajar. Hingga saat ini, banyak jenis Macbook yang menawarkan spesifikasi dan fitur canggih. Dalam artikel ini, kami akan memberikan rekomendasi MacBook terbaik di tahun 2024 yang wajib Anda pertimbangkan.

Rekomendasi MacBook Terbaik 

Dalam pasarannya, MacBook terdiri dari dua jenis varian yaitu MacBook Air dan MacBook Pro. Keduanya tentu memiliki perbedaan yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Berikut adalah beberapa MacBook terbaik yang dapat dijadikan referensi. 

1. Apple MacBook M3 Max

macbook terbaik
sc: Arstechnica

MacBook terbaik yang pertama adalah series M3 Max yang rilis di tahun 2024. Memiliki performa yang unggul karena didukung chip Apple M3 Max dengan CPU hingga 16 core dan GPU 40 core. MacBook ini sangat cocok untuk Anda yang sering melakukan aktivitas rendering grafis 3D hingga system development. Bahkan M3 Mac juga unggul untuk melakukan multitasking karena penyimpanannya yang besar mencapai 8TB.

Berikut spesifikasi Apple MacBook 3 Max:

  • Chip: Apple M3 Max
  • CPU: Pilihan antara 14-core (10 core untuk performa dan 4 core untuk efisiensi) atau 16-core
  • GPU: Pilihan antara 30-core atau 40-core
  • Neural Engine: 16-core
  • Bandwidth Memori: Pilihan antara 300 GB/s atau 400 GB/s
  • Memori Terpadu: Pilihan kapasitas 36 GB, 48 GB, 64 GB, 96 GB, atau 128 GB
  • Penyimpanan SSD: Pilihan kapasitas 1 TB, 2 TB, 4 TB, atau 8 TB
  • Layar: Liquid Retina XDR dengan resolusi tinggi dan pelambaran LED
  • Kamera: FaceTime HD
  • Keyboard: Magic Keyboard dengan Touch ID
  • Baterai: Bertahan hingga 18 jam
  • Port: USB-C, HDMI, jack headphone, slot kartu SDXC, dan Magsafe
  • Dimensi: 212,2 x 312,6 x 15,5 mm
  • Berat: 1,62 kg
  • Warna: Hitam Kosmik

2. Apple MacBook Pro M2 Max 

macbook terbaik
sc: ZDNET

Selanjutnya adalah Apple MacBook Pro M2 Max. Berada di bawah series sebelumnya, MacBook ini juga unggul untuk menggunakan software yang berat seperti seperti editing video 4K, desain grafis, dan developer. Varian dari MacBook Pro M2 Max terdiri dari dua jenis dengan ukuran layar yang berbeda, yaitu ukuran 14 inci dan 16 inci. 

Berikut spesifikasi Apple MacBook Pro M2 Max:

  • Layar: Liquid Retina XDR dengan ukuran 14,2 inci (3024 x 1964 piksel) atau 16,2 inci (3456 x 2234 piksel), kerapatan 254 ppi, 120 Hz, hingga 1600 nit.
  • Prosesor: Apple M2 Max dengan konfigurasi 8 core performa dan 4 core efisiensi yang dilengkapi dengan neural engine 16-core.
  • Kartu Grafis: GPU hingga 32-core.
  • RAM: Pilihan 32 GB, 64 GB, atau 96 GB unified memory.
  • Penyimpanan: SSD tersedia dalam kapasitas 1 TB, 2 TB, 4 TB, atau 8 TB.
  • Konektivitas: WiFi 6E dan Bluetooth 5.3.
  • Port: 1x SDXC, 1x HDMI, 1x jack audio 3,5 mm, 1x MagSafe 3, serta 3x Thunderbolt 4 untuk transfer data, output display, dan pengisian daya.
  • Baterai: Kapasitas 70 Wh untuk model 14,2 inci dan 100 Wh untuk model 16,2 inci.

Baca juga: 9 Jenis Kabel USB yang Memudahkan Koneksi Perangkat Anda

3. Apple MacBook Pro M2

macbook terbaik
sc: TechCrunch

Ada juga Apple MacBook Pro M2 yang memiliki layar retina tajam untuk memberikan visual yang luar biasa. Jika Anda berprofesi sebagai desainer grafis, editor video, atau pekerjaan lain yang membutuhkan akurasi warna tinggi, MacBook Pro M2 adalah pilihan yang tepat untuk Anda pertimbangkan. 

Berikut adalah spesifikasi singkat dari Apple MacBook Pro M2:

  • Sistem Operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M2
  • Core: Octa-core
  • GPU: Tidak diketahui
  • Jenis RAM: LPDDR5
  • Kapasitas RAM: 8 GB (upgradable)
  • Jenis Penyimpanan: SSD
  • Kapasitas Penyimpanan: 256 GB atau 512 GB (upgradable)
  • Ukuran Layar: 13,3 inci
  • Resolusi Layar: QHD (2.560 x 1.600 piksel)
  • Refresh Rate: 60 Hz
  • Bobot: 1,38 kg
  • Dimensi: Panjang 30,41 cm, Lebar 21,24 cm, Ketebalan 15,6 mm
  • Panel: IPS
  • Port: USB-A (3.1), audio, Thunderbolt 3

4. Apple MacBook Air M2

macbook terbaik
sc: Gramedia

Jika Anda sedang mencari laptop yang kompak dan ringan dengan performa yang maksimal, MacBook Air M2 adalah pilihan yang tepat. Keunggulan MacBook ini terletak pada prosesornya yang lebih hemat daya daripada Intel dan AMD. Selain itu, MacBook Air M2 juga sudah dilengkapi dengan webcam berkualitas Full HD yang dapat menghasilkan gambar tajam secara live. 

Untuk spesifikasi Apple MacBook Air M2, Anda bisa melihatnya di bawah ini:

  • Sistem Operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M2
  • Core: Octa-core
  • GPU: Tidak diketahui
  • Jenis RAM: Tidak diketahui
  • Kapasitas RAM: 8 GB
  • Jenis Penyimpanan: SSD
  • Kapasitas Penyimpanan: 256 GB atau 512 GB
  • Ukuran Layar: 13,6 inci
  • Resolusi Layar: QHD (2.560 x 1.664 piksel)
  • Refresh Rate: Tidak diketahui
  • Bobot: 1,24 kg
  • Dimensi: Panjang 30,41 cm, Lebar 21,5 cm, Ketebalan 11,3 mm
  • Panel: IPS
  • Port: USB-C, HDMI, Thunderbolt 3, VGA, DVI
  • Upgradeable: RAM dan SSD

Baca juga: 5+ Processor Laptop Terbaik untuk Kinerja Lebih Optimal

5. Apple MacBook Pro

macbook terbaik
sc: CoolBlue

MacBook terbaik berikut rilis pada tahun 2021, meskipun begitu MacBook ini masih unggul untuk melakukan aktivitas berat seperti menggunakan Adobe Photoshop dengan lancar. Bahkan layar yang dihasilkan MacBook Pro juga tajam dan jelas. Sehingga, MacBook ini bisa Anda andalkan untuk kebutuhan desain grafis.

Berikut adalah spesifikasi singkat dari Apple MacBook Pro:

  • Sistem Operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M1 Pro
  • Core: Deca-core
  • GPU: Tidak diketahui
  • Jenis RAM: Tidak diketahui
  • Kapasitas RAM: 14 GB atau 16 GB
  • Jenis Penyimpanan: SSD
  • Kapasitas Penyimpanan: 512 GB atau 1 TB
  • Ukuran Layar: 14,2 inci
  • Resolusi Layar: 3.024 x 1.964 piksel
  • Refresh Rate: 120 Hz
  • Bobot: 1,6 kg
  • Dimensi: Panjang 31,26 cm, Lebar 22,12 cm, Ketebalan 15,5 mm
  • Panel: XDR
  • Port: HDMI, audio, Thunderbolt 4, MagSafe
  • Upgradeable: RAM dan SSD

6. Apple MacBook Air M1

macbook terbaik
sc: Forbes

Selanjutnya ada Apple MacBook Air M1 yang cocok untuk mahasiswa. Memiliki mobilitas yang tinggi untuk berbagai kebutuhan seperti mengerjakan tugas hingga presentasi, MacBook ini adalah pilihan tepat yang dapat Anda pertimbangkan. Selain itu, dengan desainnya yang tipis dan ringan, MacBook Air M1 juga mudah dibawa ke mana saja. 

Berikut adalah spesifikasi singkat dari Apple MacBook Air M1

  • Sistem Operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M1
  • Core: Octa-core
  • GPU: Integrated 7-core GPU
  • Jenis RAM: LPDDR4x
  • Kapasitas RAM: 8 GB
  • Jenis Penyimpanan: SSD
  • Kapasitas Penyimpanan: 256 GB atau 512 GB
  • Ukuran Layar: 13,3 inci
  • Resolusi Layar: QHD (2.560 x 1.600 piksel)
  • Refresh Rate: 60 Hz
  • Bobot: 1,29 kg
  • Dimensi: Panjang 30,41 cm, Lebar 21,24 cm, Ketebalan 16,1 mm
  • Panel: IPS
  • Port: Thunderbolt 3, Audio
  • Upgradeable: RAM dan SSD

7. MacBook Pro M1

macbook terbaik
sc: At Outlet Pl

MacBook terbaik yang terakhir adalah Pro M1. Melalui prosesor yang dimilikinya, MacBook ini masih memiliki performa yang mengesankan meskipun berada di bawah varian M2 dan M3. Selain itu, ketahanan daya baterainya pun cukup efisien yang mampu bertahan hingga 20 jam dalam keadaan normal.

Untuk spesifikasi Apple MacBook Pro M1, Anda bisa melihatnya di bawah ini:

  • Sistem Operasi: macOS
  • Prosesor: Apple M1 Pro, Apple M1 Max
  • Core: Deca-core
  • GPU: Tidak diketahui
  • Jenis RAM: Tidak diketahui
  • Kapasitas RAM: 16 GB, 32 GB
  • Jenis Penyimpanan: SSD
  • Kapasitas Penyimpanan: 512 GB, 1 TB
  • Ukuran Layar: 16,2 inci
  • Resolusi Layar: 3.456 x 2.234 piksel
  • Refresh Rate: 120 Hz
  • Bobot: 2,1 kg
  • Dimensi: Panjang 35,57 cm, Lebar 24,81 cm, Ketebalan 16,8 mm
  • Panel: XDR
  • Upgradeable: RAM dan SSD
  • Port: USB-C, HDMI, Audio, Thunderbolt 4, MagSafe 3

Baca juga: 7 Rekomendasi Laptop untuk Programmer, Coding Makin Lancar!

Penutup

Dengan memilih salah satu MacBook terbaik di atas, Anda akan merasakan pengalaman yang optimal sesuai dengan kebutuhan. Jika Anda membutuhkan MacBook berkualitas dengan harga terjangkau dalam jumlah besar, percayakan saja kepada Doran Corporate. Hubungi kami via WhatsApp untuk mendapatkan penawaran terbaik dan layanan yang memuaskan. Kami siap membantu Anda memenuhi kebutuhan teknologi dengan solusi yang tepat.

Artikel Terkait:

November 30, 2024

November 20, 2024

November 18, 2024

November 13, 2024

November 11, 2024

November 6, 2024