• Home
  • Blog
  • 5 Mousepad Terbaik 2023 yang Wajib Anda Punya!

5 Mousepad Terbaik 2023 yang Wajib Anda Punya!

rekomendasi mousepad terbaik 2023

Doran Corporate – Mousepad merupakan suatu alas untuk melindungi gesekan dan meningkatkan performa mouse ketika sedang digunakan. Pemilihan mousepad perlu diperhatikan, karena mousepad yang dipilih akan menentukan performa dari mouse yang Anda gunakan. Maka dari itu, pilihlah mousepad terbaik yang sesuai dengan kebutuhan Anda. 

Sebenarnya memilih mousepad gampang-gampang susah, pemilihan mousepad yang tidak tepat dapat membuat kinerja dari mouse tidak maksimal. Hal ini yang membuat timbulnya keluhan atas gagalnya respon mouse terhadap perintah. 

Meskipun terdengar sepele, namun tidak dapat dipungkiri bahwa peran mousepad sangatlah penting dalam tingkat kepuasan ketika menggunakan mouse. Lalu, bagaimana cara untuk menentukan mousepad yang benar? Mari simak penjelasan lengkapnya! 

Tips Menentukan Mousepad Sesuai dengan Kebutuhan

1. Pilih Model yang Sesuai

mousepad lucu
sc : freepik

Salah satu cara sederhana untuk membantu menentukan mousepad adalah mencari model yang sesuai dengan mouse yang Anda miliki. Apabila mouse yang digunakan memiliki sistem pemindaian laser yang ideal untuk digunakan pada game yang membutuhkan gerakan cepat dan sangat sempurna apabila dipadukan dengan mouse pad berjenis Hard Mat yang memiliki struktur lebih kaku. 

Sedangkan, apabila Anda menggunakan mouse dengan pemindaian optik, maka sangat cocok apabila dipadukan dengan mousepad berjenis Soft Mat, karena memiliki permukaan yang lunak dan dapat memberikan kontrol yang lebih optimal pada mouse. 

Baca juga : 10 Rekomendasi PC Kantor Terbaik 2023, Wajib Punya!

2. Pilih Mousepad Anti Selip

mousepad terbaik
sc : freepik

Karakteristik mousepad yang banyak dicari orang adalah anti selip, supaya mouse dapat merespon dengan baik perintah yang diberikan. Dengan kata lain, mousepad tersebut akan menjamin stabilitas dan presisi yang lebih baik. Mousepad ini sangat cocok bagi Anda yang mejanya merupakan model meja licin. 

3. Perhatikan Ukuran yang Ideal

mousepad terbaik
sc : etsy.com

Ukuran menjadi hal yang harus diperhatikan ketika memilih mousepad. Hal ini tergantung kepada selera dan kebutuhan Anda, pasalnya ada yang suka mousepad dengan ukuran kecil hingga sedang. Mousepad berukuran kecil dan sedang biasanya berukuran antara 24 x 32 cm dan 38 x 31 cm. Orang yang memilih ukuran tersebut umumnya tidak melakukan aktivitas yang mengharuskan mereka banyak melakukan gerakan pada mouse.

Namun, ada juga orang yang memilih mousepad dengan ukuran yang lebih besar atau diperpanjang. Umumnya, orang yang memilih ukuran mousepad ini adalah mereka yang memerlukan gerakan lebih ketika menggunakan mouse. Ukuran dari mousepad ini adalah 93 x 30 cm. 

Sebelum membeli, perhatikan juga hal utama lainnya yakni ruang yang tersedia untuk meletakan mousepad. Hal ini penting agar mousepad yang dibeli dapat diletakan di tempat yang sesuai dengan keinginan, dan menghindari mouse pad yang dibeli tidak muat di ruang yang telah disediakan. 

4. Pastikan Kualitas dan Ketebalannya

mouspad tebal
sc : pinterest

Ketebalan mousepad akan memberikan pengaruh pada kinerja Anda yang berkaitan dengan kenyamanan. Utamanya ketika Anda mengistirahatkan tangan setelah mengoperasikan mouse dalam durasi waktu yang cukup lama. Mousepad yang memiliki ketebalan antara 2-5 cm. Mousepad dengan ketebalan 2 cm, cocok untuk Anda yang tidak menggunakan komputer dalam durasi waktu yang lama, atau hanya menggunakannya untuk aktivitas sederhana dan tidak memerlukan waktu banyak. 

Sedangkan, mousepad dengan ketebalan 5 cm sangat direkomendasikan bagi Anda yang menggunakan komputer dalam durasi waktu yang lama. Pasalnya, orang yang menghabiskan banyak waktu dengan komputernya, akan membutuhkan kenyamanan yang maksimal selama penggunaannya. 

Oleh karena itu, pilihlah mousepad dengan ketebalan yang sesuai dengan durasi Anda ketika mengoperasikan komputer. Karena, hal ini akan bergantung pada tingkat kenyamanan Anda. Semakin lama durasi Anda menggunakan komputer, maka sebaiknya gunakan mouse pad yang lebih tebal. 

Baca juga : 5 Tips Memilih Alat Tulis Kantor yang Tepat dan Terbaik

Rekomendasi Mousepad Terbaik 2023

Setelah Anda mengetahui beberapa informasi terkait hal yang harus diperhatikan dalam memilih mouse pad yang sesuai, berikut adalah rekomendasi 5  mousepad terbaik 2023.

1. Mousepad MM800 Polaris Corsair

rekomendasi mousepad gamers
sc : Gorilla Gaming

Mousepad ini dirancang dengan keunggulan, data tahan, dan akurasi. Selain memiliki 15 zona RGB yang menawarkan warna-warna cerah tidak yang tidak ada habisnya dan dapat disesuaikan, mouse pad MM800 Polaris Corsair juga dibekali dengan port USB terintegrasi untuk mouse Anda. Sehingga, Anda tidak memerlukan lagi port USB di komputer. 

Dengan permukaannya yang luas dan memiliki ukuran 350 mm x 260 mm x 5 mm, ukuran yang sempurna bagi Anda untuk mendapatkan kinerja tinggi dalam tugas-tugas Anda. Bertekstur mikro dengan gesekan rendah menjadikan sensor mouse yang cepat dan akurat per piksel. Sehingga, Anda tidak akan terlewat satu detik pun dalam permainan favorit Anda. Mousepad ini juga diperuntukan untuk mouse optik dan laser. 

Harga Mousepad MM800 Polaris Corsair sekitar Rp859 ribuan.

Kelebihan : 

  • Konstruksi yang sangat baik
  • Memastikan pelacakan presisi yang sangat baik per piksel
  • Permukaan dengan gesekan yang rendah

Kekurangan : 

  • Dasar yang lebih kaku dibandingkan model lainnya 

Baca juga : 6 Rekomendasi Scanner TKDN untuk Pengadaan!

2. Mousepad G Powerplay Logitech

rekomendasi mousepad terbaik
sc : bestbuy

Mouse pad yang berukuran 320 x 275 x 2 mm dengan didukung teknologi RGB yang menyajikan permainan 16,8 juta warna yang dapat berganti sesuai dengan konfigurasi yang Anda inginkan. Mousepad G Powerplay Logitech menjadi rekomendasi sempurna bagi Anda yang mencari kenyamanan dan ruang lebih banyak di meja komputer.

Terbuat dari karet, membuat Mousepad G Powerplay  sangat mudah untuk dibersihkan, hanya dengan kain, baik basah maupun kering, untuk melakukan setiap perawatan dan membuatnya selalu siap digunakan.

Selain itu, fitur unik dari mousepad ini adalah Mousepad G Powerplay telah dibekali teknologi pengisian daya nirkabel inovatif yang memungkinkan Anda mengisi daya mouse saat digunakan tanpa mengganggu kinerja tinggi yang Anda butuhkan dalam game favorit Anda. 

Harga Mousepad G Powerplay Logitech sekitar Rp1.860 ribuan.

Kelebihan : 

  • Mengandung teknologi RGB untuk tampilan yang lebih memanjakan mata
  • Dilengkapi teknologi pengisian daya nirkabel
  • Tingkat praktis yang tinggi dan cocok bagi yang mencari kepraktisan + mudah dibersihkan.

Kekurangan : 

  • Harga lebih tinggi dari model lain

3. Mouse HyperX Fury S XL

rekomendasi mousepad gamers
sc : amazon.com

Bagi Anda yang menginginkan mousepad dengan area jangkau mouse yang lebih luas, Mouse HyperX Fury S XL bisa menjadi rekomendasi sempurna bagi Anda. Mousepad Fury S XL dari HyperX dengan ukuran 900 x 300 x 3 mm dan beratnya 0,5 gram, memiliki jahitan sempurna yang tidak akan robek serta akibat permainan game berat yang terus menerus. 

HyperX Fury S memiliki bahan tenunan yang ringkas, yang berarti jalinan kabelnya lebih rapat, sehingga mousepad terasa lebih lembut dan nyaman ketika digunakan. Dengan ukurannya yang ekstra besar, model ini sangat ideal bagi Anda yang tidak ingin kehilangan kendali mouse selama bermain game atau mengerjakan tugas yang membutuhkan banyak gerakan. 

Harga Mouse HyperX Fury S XL sekitar Rp580 ribuan.

Kelebihan : 

  • Dibekali dengan kain lembut untuk menunjang kenyamanan
  • Permukaan yang lebih luas, sangat ideal bagi Anda yang tidak ingin kehilangan kendali mouse dalam permainan

Kekurangan :

  • Warnanya cenderung merah muda, bukan merah seperti yang ditunjukkan dalam iklan

Baca juga : 5+ Rekomendasi Printer TKDN dengan Kualitas Terbaik 2023

4. Mousepad Razer Firefly

mousepad terbaik 2023
sc : Gorilla Gaming

Mousepad yang didesain sangat tipis dan dirancang untuk performa yang luar biasa, terutama bagi para gamer. Mousepad Razer Firefly, dibekali dengan pencahayaan RGB yang tak terbatas dan Anda dapat memilih warna yang Anda inginkan dari koleksi 16,8 juta warna, ditambah serangkaian efek pencahayaan yang unik serta menambah kesan mewah dan memanjakan mata. 

Permukaan berbahan mikro, Razer Firefly telah dikalibrasi untuk semua sensor mouse optik dan telah diuji di laboratorium untuk memastikan pelacakan piksel yang akurat antara mouse dan kursor, sehingga memungkinkan akurasi yang lebih baik. Untuk menyeimbangkan antara kontrol dan kecepatan, Razer Firefly dilengkapi dengan lapisan mikrotekstur yang kaku yang memberikan Anda presisi dan kecepatan yang maksimal dan pengalaman performa bermain yang luar biasa.

Harga Mousepad Razer Firefly sekitar Rp425 ribuan.

Kelebihan : 

  • Dibekali dengan teknologi RGB dengan jutaan warna yang mengesankan
  • Memastikan akurasi dan kecepatan yang optimal serta dibekali dengan teknologi anti selip
  • Permukaan jahitan mikro yang dikalibrasi untuk semua sensor mouse

Kekurangan :

  • Lampu LED tidak dapat dipadamkan

5. Razer Goliathus Small Speed Terra Gamer Mousepad

mousepad terbaik terbaru
sc : watercoolingUK

Mousepad dengan didukung bahan yang diregangkan untuk menciptakan permukaan sehalus mungkin yang memungkinkan mouse Anda meluncur dengan cepat dan mulus tanpa selip sedikitpun. Dengan ukuran 270 x 210 x 3 mm dan berat 100 g, permukaan dari mousepad ini juga memberikan rasa nyaman di bawah pergelangan tangan dan tangan.

Sehingga meminimalisir ketegangan selama bermain terkhusus dalam durasi waktu yang lama. Dilengkapi dengan desain unik dalam warna hitam dengan detail hijau membuat tampilannya lebih menarik dan semakin menyesuaikan mousepad. 

Mousepad Razer Goliathus bahkan dioptimalkan untuk semua konfigurasi, sensitivitas rendah atau tinggi dan sensor laser atau optik. Apa pun konfigurasinya, mousepad ini akan memberikan respons langsung kepada Anda. Bezel bersulam yang tidak licin dan alas karet yang tidak licin memastikan daya tahan dan kualitas tinggi. 

Harga Razer Goliathus Small Speed Terra Gamer Mousepad sekitar Rp115 ribuan.

Kelebihan : 

  • Memastikan mouse meluncur dengan mulus dan cepat
  • Daya tahan dan kualitas yang sangat baik
  • Dioptimalkan untuk semua konfigurasi, sensitivitas rendah atau tinggi

Kekurangan : 

  • Desain yang tidak terlalu mencolok

Baca juga : 10 Rekomendasi Laptop TKDN Terbaik untuk Pengadaan

Penutup

Itulah 5 mousepad terbaik untuk Anda. Percayakan kebutuhan pengadaan mousepad terbaik untuk kantor Anda hanya di Doran Corporate. Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi kami via WhatsApp atau hubungi CS kami via website atau email dengan cara klik link ini. Semoga bermanfaat!

 

Penulis : Putri Nurul Iman
Editor : Arini Rizki Fauziah 

Artikel Terkait:

March 27, 2024

March 25, 2024

March 23, 2024

March 12, 2024

March 9, 2024

February 22, 2024